News Breaking
Live
wb_sunny

Breaking News

Cegah Banjir Dan Wabah Penyakit Personil Koramil 08 Momunu Laksanakan Karya Bakti

Cegah Banjir Dan Wabah Penyakit Personil Koramil 08 Momunu Laksanakan Karya Bakti

Buol - Koramil 1305-08/Momunu melaksanakan kegiatan Karya Bakti mencegah terjadinya bencana banjir dan munculnya wabah penyakit yang diakibatkan dimulainya musim penghujan, kegiatan Karya Bakti tersebut di laksanakan di Desa Boilan, Kec.Tiloan, Kab. Buol. Sabtu (18/5/24)

Sertu Manurng mewakili Danramil Koramil 1305-08/Momunu menyampaikan bahwa kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya mencegah terjadinya banjir dan menjaga kebersihan lingkungan, terutama di musim penghujan. Pembersihan sampah di saluran air ini juga bertujuan untuk merapihkan lingkungan desa dan memastikan agar saluran air berfungsi dengan baik. Kegiatan ini dilakukan secara rutin dan berkesinambungan untuk mencegah banjir dan wabah penyakit.

Sertu Manurng menambahkan bahwa kegiatan karya bakti pembersihan saluran air ini adalah bentuk kepedulian TNI terhadap masyarakat. Tujuan utamanya adalah mencegah bahaya banjir di musim penghujan.

Selain pembersihan, kegiatan ini juga dilakukan sebagai ajang sosialisasi kepada masyarakat sekitar sungai agar menjaga kebersihan air. Harapannya, setelah pembersihan, masyarakat tidak lagi membuang sampah sembarangan. Peningkatan kesadaran masyarakat diharapkan dapat mengurangi risiko penyakit dan banjir, ungkapnya. 

 
“Karya bakti bersama elemen masyarakat dilakukan untuk meningkatkan hubungan emosional dan komunikasi dengan warga di wilayah. Melalui gotong royong, TNI dapat membantu warga dalam mengatasi kendala di wilayah, terutama dalam mengantisipasi bahaya banjir dan wabah penyakit,” pungkasnya.

Dalam kegiatan Karya Bakti tersebut turut hadir Sertu DH.Manurng mewakili Danramil bersama personil Koramil 1305-08/Momunu, Pj. Kades Boilan Susanto M.Mahajura, Kapuskesmas Boilan beserta Staf, aparat Desa serta masyarakat desa Boilan -+ 75 Orang. (PENDIM_1305)

Tags

Newsletter Signup

SILAHKAN INPUT EMAIL ANDA UNTUK BERLANGGANAN ARTIKEL KODIM 1305/BT VIA EMAIL

Posting Komentar

admin

Kontak Resmi Kodim 1305/BT

Alamat : Jl. Magamu, Tuweley, Kec. Baolan, Kabupaten Toli-Toli, Sulawesi Tengah 94512

Hubungi Kami